Pages

Selasa, April 25, 2017

SoMan Cara Praktis Menikmati Jamu Tetes Di Era Milenial

                                   Event BloggerCrony&Blogger Day 2017 by Soman(dokumen pribadi)

       

Patut berbangga dengan ragam warisan nenek moyang yang berserak di bumi nusantara, salah satu karya adi luhung bangsa Indonesia adalah racikan jamu. Dengan bahan dasar non kimia dan berasal dari tumbuh tumbuhan aseli Indonesia, sejak dahulu jamu menjadi andalan untuk menyembuhkan beragam penyakit. Ratusan tahun khasiat jamu menjadi legenda secara turun temurun, berbahagialah bangsa ini karena memiliki warisan yang tak ternilai harganya.
Semakin populernya jamu sebagai obat herbal tentu ini merupakan keuntungan yang tak terkira, baik dari sisi kesehatan dan tentu saja sisi ekonomi, dari alam kita terus belajar tentang filosofi kehidupan. Alam Indonesia yang bersahabat untuk pengembangan jamu sehingga kini pun bentuk jamu tak melulu bentuk bubuk dengan seduhan air panas, kreasi jamu pun semakin beragam dengan penyesuaian bagi kita semua mulai dari bentuk pil, kaplet hingga jamu tetes.

Berkenalan Dengan Si Ungu Ketika  Perayaan Dua Tahun Blogger Crony


                                   Si unyu warna ungu SoMan, jamu tetes era milenial(dokumentasi pribadi)

Sabtu yang cukup mendung di pertengahan bulan Maret mengantarkan penulis mengenal lebih dekat Sozo Formula Manggata 1 atau SoMan. Setelah sebelumnya jingkrak jingkrak kegirangan karena beberapa hari yang lalu mendapat notifikasi email dari BloggerCrony yang menyebutkan penulis terpilih sebagai salah satu blogger yang berpartisipasi dalam event Blogger dan CronyBlogger Day 2017 by SoMan.
Meski tempat tinggal penulis di Cikarang, saat berangkat di guyur hujan namun tak menyurutkan langkah menuju ke rumah Joglo, beruntung Mbak Ya Yata a.k.a Nyonya Vale sangat gesit mengakomodir rombongan yang akan menuju ke tempat acara, kloter demi kloter akhirnya sukses menuju rumah Joglo dari stasiun Bogor.

Rumah Joglo yang di tata apik dengan tanaman sana sini, udara segar, dan tentu saja keseruan 100 blogger yang terkumpul memberi kesan luar biasa, nuansa ungu di panggung dengan pembawa acara kocak yakni Mas Yos yang sukses mengawal acara. Sejujurnya inilah perkenalan pertama penulis dengan SoMan, si mungil 15 Ml dengan kode POM TR 083 677 611 memiliki khasiat yang tak terkira, dan SoMan merupakan produk aseli bangsa sendiri, keren banget dong!


             Berbagi ilmu bersama 100 blogger dan mengenal SoMan secara utuh(dokumentasi pribadi)

Keseruan Blogger Day 2017 yang membedah keunggulan SoMan semakin menemukan momentumnya ketika nara sumber yakni dr, Grace Maria Salindeho, M.Kes yang merupakan Konsultan Medis SoMan dan Dokter BPJS Kesehatan serta Tatu Ratna Sari, S.Farm, Apt Konsultan Produk SoMan membeberkan tentang SoMan  adalah produk kesehatan dengan bahan baku terbanyak di Indonesia. Perkenalan pertama yang mengesankan, ternyata dari sebotol kecil ukuran 15 Ml ini ada keajaiban di dalamnya untuk kesehatan tubuh kita.

Membongkar Isi Kandungan Dari Setiap Tetes SoMan, Inspirasi Lelaku Hidup Sehat

Gaya hidup ke kinian yang terbiasa mencecap makanan cepat saji, kurang gerak karena kebanyakan dari orang orang di perkotaan lebih memilih rutinitas monoton dengan banyak duduk dengan memainkan gadget, ogah bergerak banyak banyak dan seabrek ke engganan yang membuat tubuh pun tak terlatih untuk bergerak.

Di balik “kenyamanan” pola hidup tersebut, tersembul sebuah petaka yang mengintai kapan pun dan kepada siapa pun tanpa mengenal ampun. Mengkonsumsi junk food, merokok, minum minuman beralkohol  serta makanan bersantan. Belum lagi tuntutan pekerjaan yang mengakibatkan stress, terpapar polusi udara, asupan zat berbahaya membuat kita kerap bersentuhan dengan radikal bebas yang memberi efek dengan terjadinya beragam penyakit seperti diabetes, stroke, jantung, kanker serta alzeimer.
Adakah jawaban dari kerumitan hidup yang mengganggu pola hidup sehat yang meliputi, sehat jasmani, sehat mental, kesejahteraan sosial dan sehat spiritual. Semua orang pastinya akan merengkuh sehat secara paripurna, namun dalam perjalanannya hambatan selalu ada, bagaimana kita mampu menetralisir keadaaan tubuh yang di dera radikal bebas.

Dengan prinsip kerja yang menyehatkan sel dengan cara cara Detoksifikasi, Imunitas serta Antioksidan, SoMan pas sekali untuk kita semua, ramuan yang terbuat dari 39 bahan dari alam yang mempunyai khasiat dengan takaran yang pas antara buah buahan, sayuran serta rempah namun dengan proses modern  dengan cara bioteknologi membuat SoMan layak di gunakan kapan pun dengan dosis yang tepat tentunya.
Kandungan SoMan yang terdiri dari asam amino, vitamin dan kalsium, EPA&DHA, Omega 3,6, &9, asam lemak dan ph9+ seakan memayungi tubuh dari gempuran penyakit, si mungil yang unyu unyu berwarna ungu ini ternyata setiap tetesnya memilii kedahsyatan sebagai penyembuh.

SoMan Aman Di Konsumsi Lintas Usia, dari Balita, Ibu Hamil &Menyusui Hingga Manula

Dengan dosis yang di sarankan yakni menjaga daya tahan tubuh  cukup 5 tetes 3x sehari, jika memiliki gejala penyakit 7-10 tetes 3x sehari. Bila memiliki penyakit kronis maka 10 hingga 15 tetes di berikan 3 x sehari. Namun yang perlu di ingat adalah aturan minum yakni harus habis dalam 30 hari setelah botol di buka, jangan lupa di kocok dahulu sebelum di minum, SoMan di larutkan dalam 100 Ml, lebih di anjurkan di konsumsi paling tidak kurang dari satu jam sebelum makan namun ingat ketika mengkonsumsi jangan mempergunakan air panas.

Karena SoMan tidak memiliki zat tambahan berupa bahan kimia, SoMan murni terbuat dari rempah, sayuran dan buah sehingga aman untuk di konsumsi lintas usia, dapat di konsumsi oleh si buah hati yang baru berusia balita, ataupun Opa dan Oma yang telah sepuh dan berusia lanjut. Bagaimana dengan perempuan yang hamil dan menyusui? SoMan tetap aman kok bagi perempuan yang hamil dan menyusui

Dalam tetes SoMan terkandung Asam Amino Non Essensial yakni L-Prolin untuk pembentukan jaringan serta kolagen, L-Aspartic Acid dengan fungsi menenangkan aktifitas saraf, L-Alanine yang mengatur keseimbangan darah.
Rumah kita tentunya memiliki rentang usia manusia, ada balita hingga manula dan mungkin saja ibu yang hamil atau menyusui, kehadiran SoMan yang tersedia sebagai stock jamu tetes tentunya sangat penting ada di keluarga yang kita cintai.

 SoMan Teruji Secara Klinis Dan Bisa di Kombinasi Dengan Obat Medis

Bahan Kimia Obat adalah senyawa sintetis atau produk kimia, hal ini di perlukan konsumen agar tidak terjebak bahwa obat herbal namun ternyata memakai senyawa kimia, yuk kita simak aturan dalam Permenkes RI  No.246/Menkes/Per/V/1990 yang menyebutkan bahwa obat tradisional adalah bahan atau ramuan berupa bahan hewan, bahan mineral, sediaan galenik, atau campuran dari bahan bahan tersebut yang secara tradisional di gunakan untuk pengobatan.

Bila ramuan herbal mengandung bahan kimia obat tentunya bukanlah obat tradisional sejati yang seharusnya jauh dari unsur kimia. SoMan dengan serangkain uji antara lain Uji Kandungan & Toksisitas di lab Saraswati Indo Genetech, Uji Fitokimia di LPPM IPB, Uji Pre Klinik Kolesterol Universitas Pancasila serta Uji Klinik Diabetes di Universitas Gadjah Mada.

Dengan berbagai uji yang merupakan univeristas terkemuka tanah air memberikan kepastian bahwa SoMan memang telah benar benar nyata layak di konsumsi tanpa bahan kimia tambahan, selain itu standar pabrik modern  merupakan keunggulan bagi SoMan. Salah satu keunggulan SoMan sebagai jamu tetes yang mumpuni adalah , SoMan dapt di kombinasikan dengan obat medis, dengan aturan yang perlu di perhatikan yakni konsumsi SoMan dua jam sebelum minum obat medis yang di sarankan dokter.

SoMan Dari Gorontalo Untuk Indonesia, Bangga Produk Buatan Anak Bangsa

Saat ini penemuan sudah di bilang selesai, yang ada adalah inovasi, dengan inovator inovator yang terus di hasilkan, kehidupan pun semakin lebih mudah, salah satu inovator bidang kesehatan  yang ada di negeri kita adalah produk SoMan, pemanfaatan tanaman yang ada di nusantara maka SoMan merupakan kategori jamu tetes.

Dahulu rasa jamu yang terasa pahit sering memberikan rasa trauma, namun seiring perkembangan zaman, jamu pun mengalami inovasi rasa, SoMan nggak terasa pahit di lidah, dengan campuran air, SoMan larut dan mengkonsumsinya pun tak perlu hingga menutup hidung seperti mengkonsumsi jamu pada umumnya. Dari Gorontalo produk SoMan menyebar ke seluruh Indonesia, bangga rasanya mengkonsumsi produk buatan anak bangsa.

PT Harvest Gorontalo Indonesia telah memiliki sertifikat untuk Quality Management System ISO 9001:2008, bagi penulis SoMan pastinya sangat layak di konsumsi tanpa rasa was was karena telah mengantongi sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia.

Generasi milenial tak perlu ragu mengkonsumsi SoMan, selain botolnya praktis dan mudah di bawa ke mana mana, minum jamu semestinya menjadi trend, inilah yang di sebut inovasi dan SoMan telah membuktikannya.

1 komentar:

  1. lagi ngehits Soman jadi pengen nyoba deh kandungannya jg bahan alami y kang dan cocok jg bwt anak n bumil mantep bgt 👌

    BalasHapus