Pages

Rabu, Februari 20, 2019

Obon Tabroni,Wakil Buruh Di Dapil 7 Jawa Barat

Obon Tabroni membetulkan letak APK di salah satu wilayah Bekasi(dok:fb Iwan Tawaqal)


Obon Tabroni adalah nama yang ikonik dalam pergerakan buruh di wilayah kabupaten Bekasi. Lelaki kelahiran 27 Oktober 1972 ini dikenal sebagai sosok yang bergiat di issue perburuhan untuk areal Bekasi dan sekitarnya.

Tumbuh di kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi, tentu saja Obon Tabroni sangat paham kultur dan budaya masyarakat Bekasi.

Pernah menjadi salah satu kandidat Bupati Bekasi dari jalur independen, dengan para relawan buruh, fenomena kehadiran Obon Tabroni dalam bursa pencalonan bupati menjadi fenomena menarik di wilayah Bekasi.

Saat ini Obon Tabroni maju menjadi caleg dari partai Gerindra, berada di dapil 7 Jawa Barat yang meliputi kabupaten Bekasi, kabupaten Karawang dan juga kabupaten Purwakarta.

Tahu nggak sih ? Dapil 7 itu jumlah pemilihnya di angka 4.410.605, jumlah terbesar dari semua dapil yang ada di Indonesia. Pemilu 2019 akan melibatkan 192.838.520 yang tersebar dalam 80 daerah pemilihan.

Dapil 7 di mana Obon Tabroni akan berlaga, menyediakan 10 kursi DPR RI, nama nama tenar ada di dapil ini seperti Rieke Dyah Pitaloka, mantan wali kota Bekasi, Ahmad Syaikhu. Ada juga mantan bupati Purwakarta Dedi Mulyadi, ada juga sih seleb yakni Angel Lelga dari Perindo.

Orang Bekasi Ogah Ngalah, dulu tagline ini pernah dipakai relawan Obon saat pilkada, dan masih relevan untuk merujuk perjuangan Obon Tabroni menuju Senayan.

Sebagai buruh yang suka nulis dan ngeblog, bisa saja nih Obon Tabroni melaju ke Senayan dengsn dukungan penuh kaum buruh yang berada di Bekasi, Karawang dan Purwakarta.

Satu tempat dari 10 kursi sangat layak di dapat Obon Tabroni, pengalaman blusukan saat menjadi cabup, dan jaringan kuat kaum buruh merupakan keuntungan yang bisa didapat Obon Tabroni.

Saatnya buruh Bekasi,Karawang dan Purwakarta memberikan dukungan penuh agar wakil buruh bisa menjejakan kaki di gedung parlemen.Dari parlemen jalanan menuju kursi Senayan adalah keniscayaan.Kamu buruh? Yuk saatnya dukung abang kita Obon Tabroni melenggang ke Senayan, di tunggu ya tanggal 17 April 2019.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar